Jumat, 03 Maret 2023 12:32 WIB
Pola Makan Penderita Diare

Pada seseorang yang mengalami diare, terdapat beberapa jenis makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi dengan tujuan membantu mengembalikan fungsi saluran cerna sebagaimana mestinya. Selain itu, ada pula makanan yang perlu dihindari agar tidak terjadi perburukan kondisi.
Saran pola makan yang dapat diterapkan saat mengalami diare:
- Konsumsi cairan yang cukup untuk mencegah dehidrasi seperti minum air putih, konsumsi kuah bening (dari soto atau sup), dan minuman elektrolit seperti air kelapa muda
- Porsi makan kecil tapi sering
- Membatasi makanan yang mengandung serat tinggi terutama serat tidak larut air. Pilih makanan yang mengandung serat larut air seperti buah pisang, apel, dan edamame
- Menghindari makanan berbumbu tajam seperti penggunaan cabai, lada, merica, cuka, jahe dan sejenisnya
- Hindari bahan makanan yang merangsang pencernaan seperti alkohol, cokelat, minuman bersoda, kopi, dan kafein
- Hindari susu, produk susu, daging berserat kasar, makanan berlemak, makanan yang menimbulkan gas, dan makanan rasa masam
- Hindari pengolahan makanan dengan cara menggoreng
Makanan yang dianjurkan antara lain:
- Karbohidrat: Bubur nasi, nasi tim, roti bakar, pure kentang, makaroni, mie, bihun direbus, biskuit, crackers, tepung-tepungan diolah menjadi bubur
- Protein hewani: Daging empuk, ayam tanpa kulit, ikan, telur yang direbus
- Protein nabati: Tempe, tahu direbus, dikukus, ditim, dan sari kedelai
- Sayuran: Sari sayuran, tomat, wortel, buncis, labu air, dan bayam
- Buah: Semua jus buah, alpukat, pisang, apel, pir, jeruk manis, dan anggur
Makanan yang tidak dianjurkan antara lain:
- Karbohidrat: Beras ketan, beras tumbuk, jagung, ubi, singkong, talas, kue yang terlalu manis dan berlemak tinggi, roti dengan taburan kacang, raisin, beras merah, pastries, pie, dan dodol
- Protein hewan: Daging berserat kasar, ayam dan ikan yang digoreng, diawetkan, telur ceplok, udang, kerang, susu dan produk susu
- Protein nabati: Kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang tolo, kacang hijau, kacang kedelai, dan oncom
- Sayuran: Sayuran bergas seperti brokoli dan kol, sayuran mentah, dan sayuran yang tidak disebutkan dalam makanan yang dianjurkan
- Buah: Buah mentah, buah yang dikeringkan, buah dengan biji atau kulit yang keras, buah rasa masam, buah bergas seperti nangka, nanas dan durian, serta buah yang tidak disebutkan dalam makanan yang dianjurkan
Baca juga : Mengenal Diare
2 Disukai
6033 Kali Dibaca
Belum Ada Komentar